Kamis,12 April 2018. Fakultas Ushuluddin dan Humaniora UIN Walisongo mendapat kesempatan kunjungan dari IAIN Surakarta tepatnya Fakultas Ushuluddin dan Dakwah. Pada kesempatan kali ini rombongan disambut langsung oleh dekan FUHUM Muksin Jamil.
Ramah tamah kali ini dekan Fuhum menjelaskan secara singkat prodi yang terdapat di fakultas ushuluddin dan humaniora UIN Walisongo. Disamping itu dekan juga menjelaskankan beberapa keunggulan yang dimiliki fuhum diantaranya smart class yang sudah terkoneksi dengan internet. Proses pengembangan juga juga membutuhkan interkoneksi antara pihak-pihak yang berkompeten imbuhnya.
Kunjungan atau studi banding IAIN Surakarta ke Fuhum UIN Walisongo bertujuan untuk untuk meningkatkan kinerja dan kemajuan Fakultas tersebut. Dalam acara tersebut dihadiri kurang lebih 40 peserta. Dalam kesempatan ini disepakati MOU antara Fakultas Ushuluddin dan Humaniora UIN Walisongo dengan Fakultas Ushuluddin dan Dakwah IAIN Surakarta.